Komponen Gaji

Fitur Komponen Gaji adalah salah satu fitur utama dalam sistem OnTime Payroll. Komponen Gaji menyimpan komponen-komponen pembentuk nilai gaji seperti Gaji Pokok, Tunjangan Transportasi, Tunjangan Jabatan, BPJS, PPh dan lain sebagainya. Di dalam komponen gaji kita bisa menentukan formula / rumus tertentu agar nilai gaji benar-benar fleksibel dan sesuai dengan ketentuan perusahaan. Misalnya kita buat 1 komponen gaji yang bernama Potongan Telat dan jenisnya Potongan, lalu kita buatkan formulanya seperti ini: MenitTelatPerHari() * 1000, yang artinya setiap telat 1 menit dipotong Rp. 1.000.

Pada saat menginput gaji karyawan di Form Karyawan kita juga bisa menginput nilai gaji, dimana nilai tersebut akan terpakai jika kita memanggilnya dari formula dengan formula NilaiGaji() atau jika formula yang ada di komponen gaji kosong maka akan mengambil formula yang ada di form karyawan, jika yang di form karyawan juga kosong maka langsung mengambil nilai gaji yang diinputkan di karyawan. Ada banyak sekali function-function yang bisa dipakai untuk menunjang fleksibilitas perhitungan gaji, perlu diingat bahwa untuk memakai formula Anda harus sudah familiar dengan formula di Microsoft Excel. Berikut adalah formula-formula yang ada di OTP.

FunctionJenisKeterangan
AdaJadwalTambahan()HarianBernilai 1 apabila dalam periode gajian terdapat adanya jadwal tambahan
BranchNo()PeriodeBerisi Id Cabang dari karyawan, fungsinya untuk melakukan perbandingan, contoh pemakaian:IF(BranchNo() == Guid(“e1d52b0f-9a44-459c-9dfd-8276fde9ca50”) , 1, 2). Jika Cabang dari karyawan adalah e1d…a50 maka hasilnya 1 jika tidak maka hasilnya 2.
BulanBerjalan()HarianAkan menghasilkan Bulan dari penggajian yang sedang di evaluasi. Misal 9, 11 , 12
CurrencyNo()PeriodeBerisi Id Mata Uang dari karyawan dalam bentuk Guid. Pemakaiannya bisa melihat BranchNo()
DepartmentNo()PeriodeBerisi Id Department dari karyawan dalam bentuk Angka. Bisa dilihat di daftar Department kolom Nomor.
DeviceBreakIn()HarianBerisi Jam Kembali Istirahat Karyawan setiap harinya. Contoh pemakaian: IF(DeviceBreakIn() > TIME(“13:00”), 1, 2).Jika kembali istirahat diatas jam 13:00 maka hasilnya 1, jika tidak maka hasilnya 2. Mohon diingat bahwa ini harian, jadi jika hasilnya ataupun 2, akan diakumulasi sebanyak hari periode penggajian.
DeviceBreakOut()HarianBerisi Jam Keluar Istirahat Karyawan setiap harinya
DeviceCheckIn()HarianBerisi Jam Masuk Karyawan setiap harinya
DeviceCheckOut()HarianBerisi Jam Pulang Karyawan setiap harinya
DifferBreakIn()HarianBerisi Selisih antara Jam Kembali Istirahat Karyawan dengan Izin Kembali Istirahat yang diajukan setiap harinya
DifferBreakOut()HarianBerisi Selisih antara Jam Keluar Istirahat Karyawan dengan Izin Keluar Istirahat yang diajukan setiap harinya
DifferClockIn()HarianBerisi Selisih antara Jam Masuk Karyawan dengan Izin Telat Masuk yang diajukan setiap harinya
DifferClockOut()HarianBerisi Selisih antara Jam Pulang Karyawan dengan Izin Pulang Cepat yang diajukan setiap harinya
DivisionNo()PeriodeBerisi Id Divisi dari Karyawan dalam bentuk Angka. Bisa dilihat di daftar Divisi kolom Nomor.
EchelonNo()PeriodeBerisi Id Eselon dari karyawan dalam bentuk Angka. Bisa dilihat di daftar Eselon kolom Nomor.
EditedBreakIn()HarianBerisi Jam Kembali Istirahat, gunakan function TIME(“HH:MM”) untuk membandingkan
EditedBreakOut()HarianBerisi Jam Keluar Istirahat, gunakan function TIME(“HH:MM”) untuk membandingkan
EditedCheckIn()HarianBerisi Jam Masuk, gunakan function TIME(“HH:MM”) untuk membandingkan
EditedCheckOut()HarianBerisi Jam Pulang, gunakan function TIME(“HH:MM”) untuk membandingkan
EmployeeMarriageNo()PeriodeBerisi Status Pernikahan Karyawan
EmployeeStatusNo()PeriodeBerisi Status Karyawan. 1 = Permanen, 2 = Kontrak, 3 = Freelance, 4 = Part Time, 5 = Training
EndDayPeriode()PeriodeBerisi Tanggal Akhir Periode Gajian. Jika proses gaji dari tanggal 21 Februari sampai 20 Maret maka nilainya adalah 20
EndMonthPeriode()PeriodeBerisi Tanggal Akhir Periode Gajian. Jika proses gaji dari tanggal 21 Februari sampai 20 Maret maka nilainya adalah 3
EndYearPeriode()PeriodeBerisi Tanggal Akhir Periode Gajian. Jika proses gaji dari tanggal 21 Februari sampai 20 Maret 2023 maka nilainya adalah 2023
Floor(10.5)PeriodeDengan parameter, untuk membulatkan ke bawah
GradeLevelNo()PeriodeBerisi Id Pangkat Karyawan dalam bentuk Angka. Bisa dilihat di daftar Pangkat kolom Nomor
DayNo()HarianBerisi indeks hari dari tanggal yang sedang di proses. 0 = Minggu, 6 = Sabtu. Contoh Pemakaian: IF(DayNo() == 6, 1, 2). Jika hari sabtu maka hasilnya 1 jika tidak maka hasilnya 2.
HasBreakIn()HarianBerisi 1 jika mempunyai Log Kembali Istirahat di tanggal yang sedang di evaluasi.
HasBreakOut()HarianBerisi 1 jika mempunyai Log Keluar Istirahat di tanggal yang sedang di evaluasi.
HasCheckIn()HarianBerisi 1 jika mempunyai Log Masuk di tanggal yang sedang di evaluasi.
HasCheckOut()HarianBerisi 1 jika mempunyai Log Pulang di tanggal yang sedang di evaluasi.
HasNPWP()PeriodeBerisi 1 jika karyawan memiliki NPWP (Secara teknis NPWPnya diinput di data karyawan)
IsAbsen()HarianBerisi 1 jika karyawan absen di tanggal yang sedang di evaluasi
IsLibur()HarianBerisi 1 jika libur pada tanggal yang sedang di evaluasi
IsOff()HarianBerisi 1 jika karyawan Off pada tanggal yang sedang di evaluasi
IsSkorsing()HarianBerisi 1 jika karyawan terkena skorsing pada tanggal yang sedang di evaluasi
IsScheduleFix()HarianBerisi 1 jika Jadwal yang sedang dievaluasi adalah jadwal Fix
JadwalKerjaNetPerhari()HarianBerisi Hitungan Menit Kerja dikurang Menit Istirahat dari Jadwal yang sedang dievaluasi
JadwalKerjaPerhari()HarianBerisi Menit Kerja dari jadwal yang sedang di evaluasi
JadwalNo()HarianBerisi Id Jadwal yang sedang di evaluasi dalam bentuk Guid. Pemakaiannya bisa melihat BranchNo()
JumlahAbsen()PeriodeBerisi Jumlah Absen dalam periode gajian
JumlahAbsensi()PeriodeBerisi jumlah izin,tidak hadir, cuti, lembur, yang dilakukan di dalam periode gajian
JumlahCepatIstirahat()PeriodeBerisi Jumlah Berapa kali melakukan cepat istirahat di dalam periode gajian
JumlahCutiTerpakai()PeriodeBerisi Jumlah Cuti yang terpotong di dalam periode gajian
JumlahHariKerja()PeriodeBerisi Jumlah Hari Masuk Kerja di dalam periode gajian
JumlahHariLembur()PeriodeBerisi Jumlah Berapa Kali Lembur di dalam periode gajian
JumlahHariLibur()PeriodeBerisi Jumlah Berapa kali ada hari libur di dalam periode gajian
JumlahHariOff()PeriodeBerisi Jumlah berapa kali ada hari off di dalam periode gajian
JumlahHariPeriode()PeriodeBerisi Berapa Hari yang terjadi selama periode gajian. Jika periode gajian 1-31 maka nilainya 31.
JumlahHariSebulan()PeriodeBerisi Hari pada bulan awal periode. Jika periode 1 Januari maka nilainya 31
JumlahHariSkorsing()PeriodeBerisi Berapa kali terjadi skorsing di dalam periode gajian
JumlahHutangCuti()PeriodeUnused
JumlahIstirahat()PeriodeBerisi akumulasi jumlah menit istirahat selama periode gajian
JumlahIzin()PeriodeBerisi berapa kali melakukan izin di dalam periode gajian
JumlahJadwal()PeriodeBerisi berapa kali memiliki jadwal di dalam periode gajian
JumlahJumat()PeriodeBerisi berapa banyak hari jumat di dalam periode gajian
JumlahKamis()PeriodeBerisi berapa banyak hari kamis di dalam periode gajian
JumlahKehadiran()PeriodeBerisi berapa banyak data kehadiran di dalam periode gajian, walaupun absen, izin, cuti, tugas luar tetap terhitung karena menghitung jumlah baris data kehadiran
JumlahLemburCepatDatang()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lembur cepat datang di dalam periode gajian
JumlahLemburIstirahat()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lembur istirahat di dalam periode gajian
JumlahLemburTelatPulang()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lembur telat pulang di dalam periode gajian
JumlahLupaBreak()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lupa break di dalam periode gajian. Baik itu Break In ataupun Break Out. Jika lupa breakin dan out dalam 1 data kehadiran maka dihitung 1.
JumlahLupaBreakIn()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lupa BreakIn di dalam periode gajian
JumlahLupaBreakOut()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lupa BreakOut di dalam periode gajian
JumlahLupaCheckIn()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lupa Check In di dalam periode gajian
JumlahLupaCheckOut()PeriodeBerisi berapa kali melakukan lupa Check Out di dalam periode gajian
JumlahMenitJenisAbsensi()PeriodeDengan parameter, jika tidak ada parameter maka menghitung semua jenis ketidak-hadiran, tapi jika diberikan parameter, maka hanya menghitung menit dari jenis ketidak-hadiran yang dijadikan sebagai parameter. Parameternya yaitu Nomor jenis Ketidakhadiran. Misal: JumlahMenitAbsensi(“SYSAT8”).
JumlahMenitKerja()PeriodeBerisi akumulasi menit kerja selama periode gajian
JumlahMenitKerjaNet()PeriodeBerisi akumulasi (menit kerja dikurang menit istirahat) selama periode gajian
JumlahMenitKerjaRealNet()PeriodeBerisi akumulasi (menit kerja dikurang menit istirahat dikurang menit izin) selama periode gajian
JumlahMinggu()PeriodeBerisi berapa banyak hari minggu di dalam periode gajian
JumlahPoin()PeriodeBerisi akumulasi nilai Poin selama periode gajian. Poin diinput di menu Karyawan -> Poin.
JumlahPulangCepat()PeriodeBerisi berapa kali melakukan pulang cepat di dalam periode gajian.
JumlahRabu()PeriodeBerisi berapa banyak hari rabu di dalam periode gajian
JumlahSabtu()PeriodeBerisi berapa banyak hari sabtu di dalam periode gajian
JumlahSakit()PeriodeBerisi berapa kali sakit di dalam periode gajian
JumlahSelasa()PeriodeBerisi berapa banyak hari selasa di dalam periode gajian
JumlahSenin()PeriodeBerisi berapa banyak hari senin di dalam periode gajian
JumlahTanggungan()PeriodeBerisi berapa banyak jumlah tanggungan karyawan. Diinput di karyawan bagian Jumlah Tanggungan
JumlahTelatBalikIstirahat()PeriodeBerisi berapa kali melakukan telat balik istirahat dalam periode gajian
JumlahTelatDatang()PeriodeBerisi berapa kali melakukan telat datang dalam periode gajian
LamaKerjaBulan()PeriodeBerisi sudah berapa lama karyawan bekerja dalam satuan bulan
LamaKerjaHari()PeriodeBerisi sudah berapa lama karyawan bekerja dalam satuan hari
LamaKerjaTahun()PeriodeBerisi sudah berapa lama karyawan bekerja dalam satuan tahun
LimitBudget()PeriodeBerisi nilai limit budget karyawan yang diinput di Form Karyawan bagian Limit Budget
MenitCepatIstirahatPerHari()HarianBerisi berapa menit selisih antara jam istirahat karyawan dengan jam istirahat jadwal di setiap harinya.
MenitIstirahatPerHari()HarianBerisi berapa menit melakukan istirahat setiap harinya
MenitIzinPerHari()HarianBerisi berapa menit melakukan izin setiap harinya
MenitSakitPerHari()HarianBerisi berapa menit melakukan sakit setiap harinya
MenitCutiPerHari()HarianBerisi berapa menit melakukan cuti setiap harinya
MenitKerjaNetPerHari()HarianBerisi berapa menit kerja karyawan dikurang menit istirahat karyawan setiap harinya
MenitKerjaPerHari()HarianBerisi berapa menit kerja setiap harinya
MenitKerjaRealNetPerHari()HarianBerisi berapa menit kerja dikurang menit istirahat dikurang menit izin setiap harinya
MenitLemburCepatDatangPerHari()HarianBerisi berapa menit lembur cepat datang setiap harinya
MenitLemburPerHari()HarianBerisi berapa menit lembur setiap harinya (Gabungan antara lembur datang, lembur pulang, lembur istirahat dan lembur jadwal)
MenitLemburTelatPulangPerHari()HarianBerisi berapa menit lembur telat pulang setiap harinya.
MenitLemburIstirahatPerHari()HarianBerisi berapa menit lembur istirahat setiap harinya
MenitPulangCepatPerHari()HarianBerisi berapa menit selisih antara jam pulang karyawan dengan jam pulang jadwal setiap harinya
MenitTelatBalikIstirahatPerHari()HarianBerisi berapa menit selisih antara jam kembali istirahat karyawan dengan jam kembali istirahat jadwal setiap harinya
MenitTelatPerHari()HarianBerisi berapa menit selisih antara jam masuk karyawan dengan jam masuk jadwal setiap harinya
NilaiCutiTerpakaiPerhari()HarianBerisi berapa Cuti yang terpakai di setiap harinya.
NilaiGaji()PeriodeBerisi nilai yang diisi pada saat memilih dan mengisi komponen gaji untuk karyawan di Form Karyawan bagian Gaji & Tunjangan
NilaiHariKerja()PeriodeBerisi nilai hari kerja selama periode gajian. Nilai Hari Kerja bisa saja berbeda dengan Hari kerja, karena Nilai Hari kerja bisa saja bernilai 2 dan diset di bagian Jadwal di kolom Jumlah Hari Kerja.
NilaiHariKerjaPerHari()HarianBerisi nilai hari kerja di setiap harinya.
PPHClaim()PeriodeBerisi jumlah nilai Claim yang belum dikenakan PPh di dalam periode gajian. Yang belum dikenakan PPh artinya yang tidak centang Termasuk PPh.
PPHPemotongan()PeriodeBerisi jumlah nilai Pemotongan yang belum dikenakan PPh di dalam periode gajian.
PPHPendapatan()PeriodeBerisi jumlah nilai Pendapatan yang belum dikenakan PPh di dalam periode gajian.
PPH21()PeriodeSecara otomatis akan dipakai di komponen gaji dengan jenis PPh dan tidak bisa digunakan secara manual. Pastikan Status PTKP karyawan sudah diset ketika menggunakan Komponen Gaji Ini.
PenyesuaianAbsen()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Absen yang terjadi di dalam periode gajian
PenyesuaianCepatIstirahat()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Cepat Istirahat di dalam periode gajian
PenyesuaianCepatIstirahatPerHariDalamMenit()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Cepat Istirahat Dalam Menit di dalam periode gajian
PenyesuaianIzin()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian izin di dalam periode gajian
PenyesuaianLupaBreakIn()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Lupa BreakIn di dalam periode gajian
PenyesuaianLupaBreakOut()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Lupa BreakOut di dalam periode gajian
PenyesuaianLupaCheckIn()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Lupa CheckIn di dalam periode gajian
PenyesuaianLupaCheckOut()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Lupa Checkout di dalam periode gajian
PenyesuaianPulangCepat()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Pulang Cepat di dalam periode gajian
PenyesuaianPulangCepatPerHariDalamMenit()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Pulang Cepat dalam Menit di dalam periode gajian
PenyesuaianSakit()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Sakit di dalam periode gajian
PenyesuaianTelatBalikIstirahat()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Telat Kembali Istirahat di dalam periode gajian
PenyesuaianTelatBalikIstirahatPerHariDalamMenit()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Telat Kembali Istirahat dalam Menit di dalam periode gajian
PenyesuaianTelatDatang()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Telat di dalam periode gajian
PenyesuaianTelatDatangPerHariDalamMenit()PeriodeBerisi berapa akumulasi penyesuaian Telat dalam Menit di dalam periode gajian
PositionNo()PeriodeBerisi Id Jabatan dari karyawan dalam bentuk Angka. Bisa dilihat di daftar Jabatan kolom Nomor
Pria()PeriodeBerisi 1 jika karyawan adalah Pria, dan berisi 0 jika karayawan adalah Wanita
PunyaJenisSPLisan()PeriodeBerisi 1 jika mempunyai SP (Surat peringatan) Lisan yang sedang aktif di periode gajian.
PunyaJenisSPTertulis()PeriodeBerisi 1 jika mempunyai SP (Surat peringatan) Tertulis yang sedang aktif di periode gajian.
ReligionNo()PeriodeNomor dari Agama Karyawan. 1= Islam, 2 = Kristen, 3 = Katolik, 4 = Buddha, 5 = Hindu, 6 = Konghucu
ScheduleBreakIn()HarianBerisi Jam Kembali Istirahat pada Jadwal setiap harinya. Untuk membandingkan waktunya bisa menggunakan TIME(). Misalnya: IF(ScheduleBreakIn() = TIME(“13:00”), 0 ,1)
ScheduleBreakOut()HarianBerisi Jam Istirahat pada jadwal setiap harinya, pemakaiannya bisa melihat ScheduleBreakIn()
ScheduleCheckIn()HarianBerisi Jam Masuk pada jadwal setiap harinya, pemakaiannya bisa melihat ScheduleBreakIn()
ScheduleCheckOut()HarianBerisi Jam Pulang pada jadwal setiap harinya, pemakaiannya bisa melihat ScheduleBreakIn()
SPActive()PeriodeBerisi berapa banyak SP (Surat peringatan) yang aktif pada periode gajian
SisaBulan()PeriodeBerisi berapa bulan lagi menuju akhir tahun.
SisaCutiBerjalan()PeriodeBerisi berapa sisa cuti yang dimiliki karyawan setelah periode gajian.
JumlahPemotonganCuti()PeriodeBerisi berapa banyak pemotongan cuti didalam periode gajian.
SisaCutiHarianSebelum()HarianBerisi sisa cuti sebelum tanggal yang sedang dievaluasi setiap harinya.
SisaCutiHarianSesudah()HarianBerisi sisa cuti sesudah tanggal yang sedang dievaluasi setiap harinya.
SisaCutiPeriode()PeriodeBerisi berapa sisa cuti karyawan sebelum periode gajian
SisaHari()PeriodeBerisi berapa hari lagi menuju akhir tahun
SisaIstirahatPerHari()HarianBerisi selisih antara menit istirahat jadwal dengan menit istirahat karyawan setiap harinya
SisaMenitIstirahat()PeriodeBerisi Akumulasi Sisa Menit istirahat selama periode gajian.
SisaMinggu()PeriodeBerisi berapa minggu lagi menuju akhir tahun
StartDayPeriode()PeriodeBerisi tanggal mulai periode, tanggalnya saja
StartMonthPeriode()PeriodeBerisi tanggal mulai periode, bulannya saja
StartYearPeriode()PeriodeBerisi tanggal mulai periode, tahunnya saja
SudahKeluar()PeriodeBerisi 1 jika karyawan sudah keluar
TahunBerjalan()HarianBerisi Tahun yang sedang berjalan di setiap harinya
TanggalAkhirPeriode()PeriodeBerisi tanggal akhir periode dalam bentuk DATE. Gunakan DATE() untuk membandingkan. Misal: IF(TanggalAkhirPeriode() = DATE(“2023-03-20”), 1, 2)
TanggalAwalPeriode()PeriodeBerisi tanggal awal periode dalam bentuk DATE. Pemakaian bisa dilihat pada TanggalAkhirPeriode()
TanggalKeluar()PeriodeBerisi tanggal keluar karyawan dalam bentuk DATE. Pemakaian bisa dilihat pada TanggalAkhirPeriode()
TanggalMasuk()PeriodeBerisi tanggal Masuk karyawan dalam bentuk DATE. Pemakaian bisa dilihat pada TanggalAkhirPeriode()
TglBerjalan()HarianBerisi tanggal yang sedang dievaluasi setiap harinya. Tanggalnya saja
TotalGajiBerjalan()PeriodeBerisi akumulasi nilai gaji dari awal tahun sampai sebelum penggajian ini.
TotalIstirahat()PeriodeBerisi akumulasi nilai menit istirahat di dalam periode gajian
TotalJadwalKerja()PeriodeBerisi akumulasi nilai menit kerja jadwal di dalam periode gajian
TotalKategoriPenilaian()PeriodeDengan Parameter. Jika diisi parameter maka menghitung Penilaian dengan Kategori tsb, jika tidak maka menghitung semua penilaian di dalam periode gajian
TotalKategoriSP()PeriodeDengan Parameter. Jika diisi parameter maka menghitung SP dengan Kategori tsb, jika tidak maka menghitung semua penilaian di dalam periode gajian
TotalLemburIstirahat()PeriodeBerisi akumulasi lembur istirahat selama periode gajian.
TotalMenitCepatIstirahat()PeriodeBerisi akumulasi menit cepat istirahat selama periode gajian
TotalMenitLembur()PeriodeBerisi akumulasi menit semua lembur selama periode gajian
TotalMenitLemburCepatDatang()PeriodeBerisi akumulasi menit lembur cepat datang selama periode gajian.
TotalMenitLemburTelatPulang()PeriodeBerisi akumulasi menit lembur telat pulang selama periode gajian
TotalMenitTelat()PeriodeBerisi akumulasi menit telat datang selama periode gajian
TotalMenitTelatBalikIstirahat()PeriodeBerisi akumulasi menit telat kembali istirahat selama periode gajian
TotalPemotonganBerjalan()PeriodeBerisi akumulasi total pemotongan dari bulan januari tahun berjalan sampai sebelum periode gajian ini.
TotalPenerimaanBerjalan()PeriodeBerisi akumulasi total pendapatan dari bulan januari tahun berjalan sampai sebelum periode gajian ini.
TotalPenilaian()PeriodeBerisi berapa kali dilakukan penilaian terhadap karyawan selama periode gajian
TotalPulangCepat()PeriodeBerisi berapa kali karyawan melakukan pulang cepat selama periode gajian
TotalSP()PeriodeBerisi berapa kali karyawan kena SP selama periode gajian
TotalTransaksi()PeriodeBerisi akumulasi Total Transaksi karyawan selama periode gajian
Umur()PeriodeBerisi umur karyawan dalam satuan Tahun
HasDeviceLogCheckIn()HarianBerisi 1 jika karyawan memiliki Log CheckIn setiap harinya
HasDeviceLogCheckOut()HarianBerisi 1 jika karyawan memiliki Log CheckOut setiap harinya
IsToDayDayOf()HarianBerisi index hari dari tanggal ketika proses. Index hari bisa dilihat di DayNo()
TodayNo()HarianBerisi index hari dari tanggal ketika proses. Index hari bisa dilihat di DayNo()
IsTomorrowaHoliday()HarianBerisi 1 jika besoknya libur setiap harinya
Date(“2023-21-31”)OperatorDengan parameter, format tanggal YYYY-MM-DD
Time(“08:00”)OperatorDengan parameter, format jam HH:MM
Guid(“guid”)OperatorDengan parameter, format Guid. bisa dilihat dengan cara mengklik titik 3 di kanan atas grid, lalu Colum Chooser, kemudian pilih Id dan di drag ke table, maka akan nampak idnya.

Jenis Function terbagi 3 yaitu Harian, Periode dan Operator. Jika Functionnya Harian maka function ini akan dihitung dengan cara melakukan perulangan terhadap semua tanggal dan hasilnya diakumulasikan, tapi jika jenisnya periode maka hanya dijalankan sekali saja dalam proses penggajian. Mohon diingat jika mencampurkan rumus harian dan periode, maka hasil periode akan dilakukan perulangan juga sehingga membuat hasil menjadi tidak sesuai keinginan. Sedangkan Function jenis Operator adalah bantuan dalam membandingkan nilai, misalnya kita ingin membandingkan Nomor Cabang, maka gunakan: IF(BranchNo() == Guid(“e1d52b0f-9a44-459c-9dfd-8276fde9ca50”), 1, 2)