Grup Jadwal

Penjelasan Grup Jadwal

Grup Jadwal adalah fitur yang berfungsi untuk mengelompokkan jadwal ke dalam satu periode waktu tertentu. Misalnya jika menentukan grup jadwal secara harian (Per Hari) maka kita diminta untuk mengisi jadwal berdasarkan hari. Contoh:

  • Hari Senin: Jadwal A,
  • Hari Selasa Jadwal A,
  • Hari Rabu Jadwal B, dst
  • dst…
  • Hari Minggu Jadwal C (OFF)

Jika kita menentukan grup jadwal berdasarkan minggu maka kita akan diminta mengisi Jumlah minggunya lalu mengisi jadwal di setiap minggu ke-1, ke-2 dan seterusnya, dimana setiap minggu itu tetap mengisi jadwal harian. Contoh jika isi Jumlah 2 maka akan muncul 2 minggu:

  • Minggu ke-1

    • Senin: Jadwal A
    • Selasa Jadwal B dst…
  • Minggu ke-2

    • Senin : Jadwal A
    • Selasa : Jadwal B dst…

Jika hanya set sampai minggu ke-2, maka di minggu ke-3 akan balik lagi ke jadwal minggu ke-1 begitu seterusnya berulang-ulang.

Jika berdasarkan bulan, maka Anda akan diminta mengisi jadwal untuk setiap tanggal, dari tanggal 1 sampai dengan 31. Contoh:

  • Tanggal 1: Jadwal A
  • Tanggal 2: Jadwal B
  • dst…
  • Tanggal 31: Jadwal A

Jika Berdasarkan Interval maka diminta mengisi Jumlah Interval dan mengisi jadwal di setiap interval. Contoh jika mengisi angka 2 pada jumlah interval:

  • 1: Jadwal A
  • 2: Jadwal B

Di hari ke-3 maka akan kembali lagi Interval 1. Misal karyawan mulai kerja pada tanggal 5 Januari 2023. Maka Pada tanggal 5 akan mendapatkan Jadwal A, pada tanggal 6 mendapatkan Jadwal B dan tanggal 7 mendapatkan Jadwal A lagi. Begitu seterusnya.

Grup Jadwal ini akan di set ke karyawan di bagian Form karyawan Tab Jadwal Kerja. Setiap pemilihan jadwal, hari dan interval, centangan memiliki 3 state yaitu, tercentang, tidak tercentang, dan kotak. Mohon diperhatikan bahwa tanda kotak berarti Opsional, jika tidak masuk di jadwal/hari/interval tersebut maka tidak dianggap absen dan jadwal tersebut tidak masuk ke kehadiran karena bersifat optional.

Data Grup Jadwal

Form Jadwal

Nama InputJenisDefaultKeterangan
Nama*Text
Tipe*PilihanTipe grup jadwal yang tersedia yaitu per hari, minggu, bulan dan interval
Jika pilih tipe Per Hari: Akan keluar pilihan checkbox hari Senin - Minggu
Senin - MingguCheckboxKetika dicentang / dikotak maka akan muncul pilihan jadwal-jadwal. Bisa memilih lebih dari 1 Jadwal dan bisa membuat jadwal Opsional (Dengan memilih kotak) Grup Jadwal Yang dimaksud Kotak
Jika pilih tipe Per Minggu, maka akan muncul inputan Jumlah
Jumlah*AngkaJika diisi 3 maka akan muncul 3 Pilihan Minggu dimana setiap minggunya akan diisi jadwal Per Harinya juga. Sama seperti Per Hari, bisa dicentang bisa juga opsional (Kotak).
Minggu ke-n-Setiap Minggu ke-n ada pilihan Hari sama seperti Per Hari
Jika pilih tipe Per Bulan, maka akan muncul 31 Checkbox, 1-31
1-31CheckboxIsinya sama persis seperti mengisi jadwal Per Hari, hanya saja ini diisi di dalam tanggal bukan hari.
Jika pilih tipe Per Interval, maka akan muncul inputan Jumlah
Jumlah*AngkaJika diisi 3 maka akan muncul 3 Checkbox dimana setiap checkbox akan diisi jadwal. Sama seperti Per Hari, bisa dicentang bisa juga opsional (Kotak).
N-checkboxCheckboxIsinya sama persis seperti mengisi jadwal Per Hari, hanya saja ini diisi di dalam interval bukan hari.